Bermartabat, Rumah Qur'an TAM Sosialisasi Program SABDA Gos To School di SD Negeri 5 Sanggau
Oleh Aji Langer
SANGGAU - SD Negeri 5 Sanggau menjadi target kedua dalam program SABDA, Nor Qamariah, S.Pd.I yang merupakan Sekretaris dan Pembinaan Pemuda dan Majelis Taklim Rumah Qur'an Tajul Anwaril Mudzakir mengatakan, ini merupan Tempat Binaan Kedua setelah Dusun Balai Nanga.
" Kami sangat senang melihat antusias Komite Sekolah, kepala sekolah Serta Dewan Guru dan seluruh siswa yang hadir pada demo program hari ini," ujar Nor Qamariah.
Ditempat yang sama, Ketua RQ TAM Taufik Hidayat menambahkan, program ini juga hebatnya bisa berdampingan dengan Komunitas Sanggau Bergera yang merupakan komunitas sosial yang juga didalamnya memiliki program peduli pendidikan, dalam kesempatan ini dari Komunitas Sanggau berkerak yang diketuai Welem Ch. Sapai kali ini diwakili oleh sekretarisnya Budi Tuhardi dan Indra.
"Saya selaku pengurus Rumah Qur'an mengucapkan terima kasih kepad Dayang Maimun selaku kepala sekolah yang telah menerima kami di SD Negeri 5," tambah Taufik Hidayat.
Ia menjelaskan, Rumah Qur'an memang konsentrasi pada pengentasan Buta Huruf Al-Qur'an. Karena Kabupaten Sendiri memiliki 7 Brand yang salah satunya Sanggau Cerdas, Sanggau Beriman. Hal ini sangat sejalan dengan rumah Qur'an.
" Setelah program ini, rumah Qur'an sendiri sudah menyiapkan materi lainnya yang akan diberikan," ucap Taufik Hidayat.
Post a Comment